Rabu, 02 September 2009

15 Rancangan teknologi terkeren sepanjang masa

Posted By: Syiham Al Ahmadi - September 02, 2009

Share

& Comment

Sebuah perangkat teknologi yang baik bagi sebagian orang tidak cuma berurusan dengan fungsi dan fitur-fitur yang lengkap tapi ada sisi lain yang mereka perhatikan, yaitu sisi keindahannya. Kita bisa menyebut sebuah perangkat teknologi dengan sebutan bagus atau bisa diandalkan tapi untuk bisa dikategorikan sebagai perangkat yang 'keren' maka ada beberapa aspek yang terlibat didalamnya, seperti keunikan desain, kecanggihan fitur yang membuatnya beda dari perangkat sejenisnya dll. Perangkat seperti itu biasanya tidak begitu banyak di pasaran karena si pembuatnya lebih mementingkan aspek keindahan dibanding aspek fungsionalitas.
Seperti yang kita bisa lihat dibawah ini, 15 perangkat teknologi terkeren yang pernah ada dan keren di sini diartikan barang tersebut juga bisa digunakan, tidak cuma prototype atau desainnya saja.
1. Ponsel Motorola StarTAC (1996)
Merupakan ponsel model flip pertama di dunia dengan desain kecil dan tipis.

2. Laptop Apple MacBook Air (2008)
Laptop super tipis dari Apple yang terlihat begitu 'sexy'.


3. PC khusus game Alienware ALX Liquid-Cooled (2005-Sekarang)
Dengan desain khusus, PC ini akan bisa menjaga suhu CPU di dalam casingnya sehingga tidak menyebabkan panas berlebihan.


4. Serutan pensil Raymond Loewy (1933)
Raymond Loewy juga dikenal sebagai perancang mobil, kulkas, kereta api dan lainnya. Prototipe serutan pensil buatannya terjual seharga $100,000.


5. 'Mouse TV' Hillcrest Labs' (2009)
Bagaimana jika TV kita bisa diatur dengan menggunakan perangkat yang fungsinya merupakan gabungan dari mouse dan remote seperti perangkat ini?


6. CD/DVD Player Bang & Olufsen BeoCenter 2 (2009)
Sebuah perangkat CD/DVD Player yang mengagumkan dari Bang & Olufsen.


7. Mouse BT untuk PC Newton Peripherals' (2006)
Bentuknya yang unik dan sangat berbeda dari mouse-mouse standar.

8. Robot Anjing Sony Aibo (1999-2006)
Robot anjing Aibo buatan Sony yang begitu populer di dunia.
9. Peralatan internet 3Com Ergo Audrey (1999-2000)
Sudah satu dekade yang lalu ketika manusia mulai berpikir membuat sebuah perlengkapan internet guna memenuhi kebutuhan berinternet dasar seperti browsing.

10. Sistem Penyimpanan Jaringan LaCie 5big (2008)
Di benak kita sebuah media penyimpanan pasti berbentuk standar dan tidak keren, namun berbeda dengan produk buatan LaCie ini.

11. Blu-ray Player Samsung BD-P4600 (2009)
Samsung BD-PD4600 merupakan Blu-ray Player paling tipis yang ada di pasaran saat ini.

12. Mikropon Blue Dragonfly (2009)
Mikropon unik nan cantik ini dirancang bagi kalangan profesional seperti perusahaan rekaman.

13. Proyektor Digital LG AN110 (2005)
Proyektor digital LG AN110 mendapatkan penghargaan emas pada tahun 2006 di Amerika atas desainnya yang mengagumkan.

14. Earbud (earphone) V-Moda Vibe Duo (2009)
Earphone ini terlihat kokoh desainnya serta kompetibel dengan iPhone.

15. Topeng facial Rejuvenique (1999?)
Menurut pembuatnya topeng yang menggunakan tenaga baterai ini dapat mengencangkan kulit wajah.


Keterangan:
Sumber foto PCWorld

About Syiham Al Ahmadi

Organic Theme. We published High quality Blogger Templates with Awesome Design for blogspot lovers.The very first Blogger Templates Company where you will find Responsive Design Templates.

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2025 The Center Of All Knowledge

Designed by Templatezy